Halal Bihalal dan Temu Alumni Ponpes Tebuireng Jombang

13/04/2025 22:02 - Oleh Admin - Dilihat: 42 kali

Suasana haru dan penuh kekeluargaan menyelimuti acara Halal Bihalal dan Temu Alumni Pondok Pesantren (Ponpes) Tebuireng Jombang yang digelar pada Sabtu, 12 April 2024 di halaman Masjid Abdullah Pondok Ponpes Darut Thayyibah Legung Timur, Batang-Batang, Sumenep.

Acara ini dihadiri oleh alumni berbagai angkatan dari berbagai wilayah di Madura mulai dari Kabupaten Sumenep, Pamekasan, Sampang, Bangkalan bahkan hingga dari luar pulau Jawa. Kegiatan yang diadakan oleh Ikatan Keluarga Santri Madura (IKSMA) pada tahun ini ditempatkan di Ponpes Darut Thayyibah Legung Timur dikarenakan K. Nasqi Haris, putra dari Ny. Hj. Thoyyibah Baidawi, pengasuh Ponpes Darut Thayyibah adalah alumni PonpesTebuireng Jombang. Ia menuturkan bahwa kegiatan ini diselenggarakan setiap tahun bertujuan untuk mempererat tali silaturrahim antar alumni agar tetap terhubung dengan guru-guru kita khususnya Hadratus Syeikh KH. Hasyim Asy'ari.

Rangkaian acara diawali dengan pembacaan Ayat Suci Al-Qur’an, dilanjutkan dengan  sambutan dari perwakilan alumni yang diwakili oleh KH. Muh. Unais Ali Hitam S.Sos, M.Pd.I. Dalam sambutannya ia mengaku dulu saat mondok di Tebuireng dan pernah sekamar dengan KH. Ali Fikri Warits Ilyas dan keduanya kini menjadi politisi di Kabupaten Sumenep.

Sesi berikutnya adalah Ijazah Qubro Istighosah Hadratus Syeikh KH. Hasyim 'Asyari yang kemudian dilanjutkan dengan sesi tausiyah dari KH. Fahmi Amrullah Hadziq, selaku Pengasuh Pondok Putri Tebuireng, Jombang. Dalam sambutannya, KH. Fahmi menyampaikan rasa syukur atas antusiasme para alumni yang tetap menjaga silaturahmi dan terus memberikan kontribusi nyata bagi kemajuan pondok maupun masyarakat.

Dan dalam tausiyahnya, KH. Fahmi menyampaikan bahwa momen Idul Fitri dan momen Syawwal yang sebenarnya adalah momen untuk menyambung tali silaturrahim. "Maka momen Halal Bihalal ini sangat penting untuk memperkokoh tali persaudaraan kita", ungkap beliau. 

Suasana haru terlihat ketika para alumni mengenang masa-masa di pondok, bersalaman dengan majelis pengasuh Ponpes Tebuireng dan sesama alumni.

Acara ditutup dengan pembacaan doa oleh KH Muksin Amir, pengasuh Ponpes An-Nuqoyah Guluk-Guluk dan foto bersama seluruh peserta serta Majelis Pengasuh Ponpes Tebuireng. Para alumni berharap kegiatan ini dapat terus terjaga dan menjadi agenda rutin guna mempererat tali persaudaraan dan memperkuat peran alumni di tengah masyarakat.

Tulisan Lainnya
Class Meeting SMPI Lughis: Penuh Semangat dan Kebersamaan

SMPI Lughatul Islamiyah (Lughis) baru saja menyelesaikan rangkaian kegiatan class meeting yang digelar untuk menyambut libur akhir semester. Kegiatan ini diadakan pada hari Senin hingga

19/12/2024 14:56 - Oleh Admin - Dilihat 367 kali
Menumbuhkan Kepedulian dan Tanggung Jawab terhadap Alam Sekitar dengan P5

Pelaksanaan P5 (Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila) dalam Kurikulum Merdeka di SMPI Lughatul Islamiyah (Lughis) merupakan salah satu upaya untuk menanamkan nilai-nilai Pancasila

23/08/2024 03:50 - Oleh Admin - Dilihat 570 kali
Pelaksanaan Ujian Sekolah Kelas IX SMPI Lughatul Islamiyah

Dalam rangka menyelesaikan agenda pembelajaran untuk kelas IX tahun pelajaran 2023-2024 dengan sukses, SMPI Lughatul Islamiyah menetapkan pelaksanaan ujian sekolah dengan menggunakan Ap

22/04/2024 07:55 - Oleh Admin - Dilihat 539 kali